-->

Apa Itu Las ?

Las atau lebih sering disebut pengelasan adalah sebuah ikatan karena adanya proses metalurgi pada sambungan logam paduan yang dilaksanakan dalam keadaan cair. Dari pengertian tersebut dapat dijabarkan lebih lanjut bahwa pengertian las adalah sebuah sambungan setempat dari beberapa batang logam dengan menggunakan energi panas.



Dalam dunia industri pastinya ada sebuah proses pengelasan dalam setiap pengerjaannya. Namun sebagian besar masyarakat mengerti definisi pengelasan hanya pada las listrik (las SMAW), las karbit (las OAW) dan las argon (Las TIG/GTAW). Padahal selain jenis pengelasan tersebut masih ada banyak lagi macam macam pengelasan yang perlu kita ketahui.

Dewasa ini jenis pengelasan semakin banyak dengan adanya kemajuan teknologi, baik proses pengelasan yang menggunakan bahan tambah atau filler maupun yang tanpa menggunakan bahan tambah. Yang terbaru adalah proses pengelasan yang menggunakan energi putaran yang nantinya akan terjadi gesekan dan menimbulkan panas yang tinggi dan dapat digunakan untuk proses pengelasan yang biasanya disebut dengan proses las friction welding.

Pengelasan juga dapat diklasifikasikan dalam tiga jenis berdasarkan cara kerjanya, yaitu jenis pengelasan tekan, pengelasan cair dan juga pematrian. Berikut ini pengertian pengelasan dan klasifikasi pengelasan.

1. Pengelasan Tekan
Pengelasan tekan adalah Sebuah proses pengelasan yang dilakukan dengan cara material dipanaskan kemudian ditekan hingga kedua material tersambung menjadi satu. Berikut ini contoh las tekan :
– Las Ledakan
– Las Gesek
– Las Tempa
– Las Tekan Gas

2. Pengelasan Cair
Pengelasan Cair adalah sebuah proses pengelasan yang dilakukan dengan cara memanaskan bagian yang akan disambung hingga mencair dengan sumber panas dari energi listrik atau api dari pembakaran gas baik menggunakan bahan tambah atau tanpa menggunakan bahan tambah (filler/elektroda). Berikut ini contoh las cair :
Las Busur :
– Las SMAW
– Las Argon (GTAW)
– Las FCAW
– Las GMAW
Las Gas :
– Las OAW
Las Termit

3. Pematrian
Pematrian adalah sebuah cara menyambung dua logam dengan sumber panas dengan menggunakan bahan tambah yang mempunyai titik cair lebih rendah, pada proses pematrian ini logam induk tidak ikut mencair. Berikut ini contoh Pematrian :
– Soldering
– Brazing

Related Posts

There is no other posts in this category.

2 comments

  1. mantap kayaknya orang teknik nis masnya. salam https://www.dtravelstory.com/

    ReplyDelete
    Replies
    1. dulu emang sekolah jurusan teknik gan dan ada pelajaran tentang las selama 1 tahun. cuma sedikit berbagi ilmu gan.
      walaikumsalam..

      Delete

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter